Pages

Thursday, September 29, 2011

Romancing The Countess by Ashley March


Romancing the Countess
My rating: 4 of 5 stars


cerita dimulai dengan kematian Ian dan Angela, sahabat dan istri Sebastian, Earl of Wriothesly. sang Earl sangat terpukul karena sepengetahuannya istrinya hendak berangkat ke rumah mereka di pedesaan. Karena kecelakaan itu ia mengetahui bahwa istri dan sahabatnya tersebut berselingkuh dan bermaksud untuk melarikan diri berdua.


dalam kedukaan dan kemarahannya, Sebastian menemui Leah, istri Ian dan sangat terkejut karena ternyata Leah sudah mengetahui perselingkuhan tersebut. Leah juga menemukan surat2 cinta Angela kepada Ian dan berniat memberikannya kepada Sebastian. Sebastian menolak menerima surat2 tersebut dan meminta Leah untuk membakarnya.


sebastian kemudian meminta Leah berjanji untuk tidak memberitahuan skandal ini kepada siapapun. Ia tidak ingin skandal ini melukai anak laki-lakinya, Henry, dan menimbulkan gosip bahwa bisa saja Henry bukan anak Sebastian.


Leah berjanji untuk menutupi rahasia ini. tapi ia juga lelah karena sebenarnya ia telah mengetahui rahasia perselingkuhan suaminya sejak setahun yang lalu, 4 bulan setelah pernikahannya dengan Ian!

Leah yang biasanya dianggap sebagai anak yang penurut dan istri yang pendiam, ingin berontak dari keadaannya. ia kemudian mengadakan pesta kecil di rumah pedesaannya selama seminggu. padahal masa berkabungnya belum selesai.

sebastian yang mendengar kabar ini kemudian menyusul dan marah besar, karena tingkah Leah dapat menimbulkan skandal dan kecurigaan society.

kedua orang yang awalnya saling tidak tahan untuk berada diruangan yang sama (karena mengingatkan kepedihan atas pengkhianatan yang mereka rasakan) kemudian mulai saling dekat satu sama lain. bersama-sama mereka berusaha untuk melupakan dan memaafkan orang2 yang telah menyakiti mereka dan kembali memberanikan diri membuka hati mereka terhadap cinta yang baru.




Yang bikin saya ga ngasih bintang 5 buat buku ini :


Miss March mengawali setiap babnya dengan penggalan2 surat cinta Angela kepada Ian. surat2 tersebut menyampaikan perasaan yang mendalam Angela kepada Ian, keresahannya saat tidak berada disisi Ian atau juga kecemburuannya kepada Leah yang statusnya sebagai istri Ian serta kejijikannya saat disentuh oleh suaminya.


serius deh, walaupun surat2 ini cuma separagraf tapi efeknya minta ampun. darah jadi mendidih saking kesalnya! MySpace


Apa sih maksud Miss March menampilkan surat2 ini? pengen menunjukkan kalo Angela dan Ian benar2 jatuh cinta, bukan hanya sekadar selingkuh biasa seperti pada HR yang umumnya kita baca? terus kalo iya emang kenapa? apa perlu kita maklumi gitu mereka selingkuh?


ibarat yang dikatakan Sebastian waktu Leah bilang kalo ke2 orang itu saling mencintai : "apa itu seharusnya membuat semuanya menjadi lebih baik?"


yang paling sebel ama Angela dan Ian ini nih, mereka sama sekali ga berusaha memperjuangkan pernikahannya. bayangin aja deh :

1. Leah dan Ian baru menikah 4 bulan saat Leah memergoki Ian dan Angela lagi bercumbu di ruangtamu dirumah mereka. 4 bulan!!!
dan itupun sepertinya mereka sudah sering make out dirumah itu, karena waktu baru nyampe rumah Leah nanyain ama butlernya suaminya ada dimana, Si butler menjawab tanpa bisa menatap wajah Leah. ini mengindikasikan para pelayan udah lama tahu soal perselingkuhan ini kan? jangan2 sebelum Ian menikah dia udah selingkuh ama Angela.


2. Sebastian dan Angela baru menikah selama 3 tahun. 1,5 tahun dipake selingkuh ama Ian. 1,5 tahun lagi dibagi dengan masa kehamilan 9 bulan, jadi total dia benar2 cinta ama Sebastian cuma 6 bulan dong! padahal waktu merit ama Sebastian juga bukan kawin paksa kok.


nah, umur pernikahan masih hitungan bulanan ini kok ya udah selingkuh aja. orang2 yang seperti ini yang mau kita bandingkan dengan surat2 cinta (sejati) tersebut. halah....halah.. MySpace

surat2 tersebut lebih pantas dituliskan oleh tokoh H/H kita daripada para adulteres tersebut!


belum lagi saat2 menyedihkan sewaktu Leah berharap perselingkuhan Ian & Angela hanya cinta sesaat, dan nantinya Ian kembali padanya.

dan juga waktu sebastian tahu mengenai perselingkuhan tersebut saat ke2 orang tersebut udah mati. kalo dia tau angela ternyata udah berhenti mencintainya "he would have done everything he could to make Angela choose him". coz sebastian bener2 cinta ama istrinya.


nah, yang diselingkuhi aja siap berjuang untuk mempertahankan rumahtangga mereka, masak yang selingkuh enak aja mau kabur keluar negeri!


p.s buat Ms. March : please revisi ulang tu buku, buang semua surat2 ga penting Angela itu. Ga ada surat itu juga ga ngaruh ama buku kok! ambil surat yang penting aja seperti surat yang menyatakan kalo Henry tu bener anak Sebastian..

^melirik keatas^ eh, kok lebih banyak review marah-marahnya daripada review suka bukunya MySpace






No comments:

Post a Comment