Judul : The Naked Face (Wajah Sang Pembunuh)
Pengarang : Sidney Sheldon
Penerbit : PT. Gramedia Pustaka Utama
Halaman : 288
Tahun : 2016 (Cetak Ulang)
ISBN : 9786020320403
Rating : 3 of 5 stars
Judd Stevens adalah seorang psikoanalis yang dihadapkan pada kasus paling gawat dalam hidupnya.
Jika dia tidak berhasil mengetahui jalan pikiran seorang pembunuh, dia akan ditangkap dengan tuduhan membunuh, atau lebih parah, dia yang akan dibunuh….
Dua orang yang paling dekat dengan dr. Stevens tewas terbunuh. Mungkinkah pembunuhnya adalah salah seorang pasiennya? Seseorang yang pikirannya kacau karena mentalnya tak kuat menahan beban hidup? Seorang penderita neurosis? Orang yang gila? Sebelum si pembunuh beraksi lagi, Judd Stevens harus bisa menanggalkan topeng wajah tak berdosa yang dikenakan sang pelaku, menelanjangi gejolak-gejolak emosinya yang paling dalam, ketakutan dan kengeriannya, gairah dan nafsunya, dan dengan demikian menampilkan…
Jika dia tidak berhasil mengetahui jalan pikiran seorang pembunuh, dia akan ditangkap dengan tuduhan membunuh, atau lebih parah, dia yang akan dibunuh….
Dua orang yang paling dekat dengan dr. Stevens tewas terbunuh. Mungkinkah pembunuhnya adalah salah seorang pasiennya? Seseorang yang pikirannya kacau karena mentalnya tak kuat menahan beban hidup? Seorang penderita neurosis? Orang yang gila? Sebelum si pembunuh beraksi lagi, Judd Stevens harus bisa menanggalkan topeng wajah tak berdosa yang dikenakan sang pelaku, menelanjangi gejolak-gejolak emosinya yang paling dalam, ketakutan dan kengeriannya, gairah dan nafsunya, dan dengan demikian menampilkan…
WAJAH SANG PEMBUNUH
dr. Judd Stevens adalah salah
seorang psikoanalis terkemuka di negaranya. Kliennya banyak dan hampir menyita
seluruh kehidupannya. Kedatangan dua orang detektif ke tempat prakteknya cukup
mengejutkan Judd. Apalagi saat mendengar alasan kedatangan kedua detektif
tersebut. Salah seorang kliennya telah ditusuk sampai mati di perempatan jalan
tidak jauh dari kantor Judd. Saat itu klien tersebut menggunakan mantel kuning
milik Judd sehingga tidak diketahui apakah sasaran kejahatan itu sebenarnya
adalah si klien atau malah Judd sendiri.