Wednesday, June 29, 2011

Cancelot & Rucastle: Sisir Tulang Ikan


My rating: 3 of 5 stars


I give 5 star for the author’s hardwork to write this book dan distribute it by himself. And for the story I can only give 3 star.

Buku ini bercerita mengenai Daniel Rucastle, bocah yang hidup di Karibia dan kemudian menjadi seorang Corsair. Keahliannya bersajak membuat ia diperebutkan oleh para kapten kapal dan kaum Mermyth.

Buku ini termasuk tipe adventure yang emang paling hobi saya baca. Jadinya saat membuka buku ini saya awali dengan semangat tinggi, bersiap memasuki dunia petualangan yang terlihat agak mirip dengan dunianya kapten jack sparrow (oh, he’s my fave character!)

Tetapi dengan semakin banyaknya helai buku yang saya balik, semakin saya bingung. Terlalu banyak tokoh dan istilah2 yang susah saya ingat. Belum lagi footnotenya yang lumayan banyak. satu2nya novel adventure dengan footnote banyak seperti ini hanya saya temukan di seri Bartimaues. Dan itupun footnotenya termasuk bagian dalam cerita karena berisi pendapat si jin mengenai peristiwa2 tertentu, dan pendapatnya tersebut cenderung konyol dan membanggakan diri sehingga footnote dalam seri ini merupakan delight tersendiri untuk dibaca.

Alur cerita juga terkesan lambat, sampe2 saya mikir “ayo..ayo.. kapan dimulai petualangannya nih!”

Dan bahkan saat petualangan sudah dimulai saya tetap merasa ada yang hilang saat membacanya. Istilahnya sih seperti sayur tanpa garam…

Well, secara keseluruhan menurut saya buku ini lumayan juga untuk dibaca. Apalagi ini merupakan buku perdana dari si penulis. Semoga untuk sequelnya nanti penulis bisa membuatnya dengan plot yang lebih menarik sehingga dapat menangkap minat dan keingintahuan pembaca…




View all my reviews

No comments:

Post a Comment