Read Big Reading Challenge...
Ini RC yang diadakan oleh Alvina di Mari Ngomongin Buku. Buku-buku yang dibaca adalah buku-buku yang lumayan tebal
dengan minimal 500 halaman. Ada beberapa kelas yang bisa dipilih, yaitu Featherweight (Kelas Bulu), Middleweight (Kelas Menengah) dan Heavyweight (Kelas Berat)
Saya milih level yang mana? Ya yang paling berat dong. Muahahahaha...
Itulah bukti kepedean saya yang waktu itu mikir 'masa sih nggak bisa baca minimal 8 buku bantal dalam setahun?'
Neeeeeng... Kalo membaca doang sih elo emang mampu, tapi gimana soal reviewnyaaaa?
Selama 2015 saya membaca kurang lebih 15 buku bantal tapi yang berupa buku cetak cuma 7, sisanya ebook. Hehehe...
Dari 7 buku bantal yang saya baca cuma kereview empat saja. Dua di awal tahun dan dua di akhir tahun. Pertengahan tahun nihil... :(
Nah, ini dia daftar buku yang empat itu :
1. The Book of Fate (Kitab Takdir) by Brad Meltzer --> 680 halaman
2. The Black Echo (Gema Hitam) by Michael Connely --> 600 halaman
3. Rising Sun (Matahari Terbit) by Michael Crichton --> 616 halaman
4. Bourne Identity (Identitas Bourne) by Robert Ludlum --> 511 halaman
2. The Black Echo (Gema Hitam) by Michael Connely --> 600 halaman
3. Rising Sun (Matahari Terbit) by Michael Crichton --> 616 halaman
4. Bourne Identity (Identitas Bourne) by Robert Ludlum --> 511 halaman
Sekianlah petualangan saya dengan Read Big Reading Challenge 2015. Sayang Vina nggak melanjutkan lagi RC ini di tahun 2016. Kalau diadakan pasti saya ikut lagi deh :)
Sampai ketemu di reading challenge yang lainnya :)
Hai Ira, terima kasih sudah ikutaan yaaa.. dan kereeen bisa namatin book of fate. aku ga kelar baca buku itu karena kertasnya jelek. *dislepet*
ReplyDeleteOh ya, Sasti mau nerusin RC ini lhoh, kalau mau, bisa ikutan lagi di blog dia ^^
sama-sama Vina :)
Deletewah, ada yang ngelanjutin ya?d ntar aku main ke blognya sasti deh...